Rupa asli Malaikat Jibril digambarkan Imam Ahmad ketika berada di Sidratul Muntaha, jumlah sayap hingga aneka warna mutiara dan yaqutnya.(Ilustrasi foto Pixabay)
NABI Muhammad Shalallahu Alaihi Wassalam melihat Jibril Alaihis Salam dengan rupanya yang asli ketika berada di Sidratul Muntaha, saat peristiwa Mi’raj.
Hal itu sebagaimana disebut dalam Al-Qur’an surat An Najm ayat 13, Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wassalam melihat malaikat Jibril Alaihis Salam dalam rupanya yang asli.
Berikut firman-Nya: “Dan sesungguhnya Muhammad telah melihat Jibril itu (dalam rupanya yang asli) pada waktu yang lain,” (QS. An Najm: 13)
Ayat berikutnya masih dalam surat yang sama, yaitu pada ayat yang ke 14, peristiwa itu terjadi ketika berada di Sidratul Muntaha.
“(yaitu) di Sidratil Muntaha.” (QS. An Najm: 14)
Menurut Tafsir Kemenag, yang dimaksud dengan Sidratul Muntaha adalah sebuah tempat yang paling tinggi dan letaknya berada di atas langit ke-7.
Tempat itu telah dikunjungi Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wassalam ketika peristiwa Mi’raj, saat menerima perintah salat lima waktu dalam sehari semalam.
“Di dekatnya ada syurga tempat tinggal,” (QS. An Najm: 15)
Dikutip dari Tafsir Ibnu Katsir, Imam Ahmad mengatakan, telah menceritakan kepada kami Hasan ibnu Musa, telah menceritakan kepada kami Hammad ibnu Salamah, dari Asim ibnu Bandalah, dari Zurr ibnu Jaisy, dari Ibnu Mas'ud Radhiyallahu 'Anhu sehubungan dengan makna ayat ini:
“Dan sesungguhnya Muhammad telah melihat Jibril (dalam rupanya yang asli) di waktu yang lain, (yaitu) di Sidratil Muntaha. (An-Najm: 13-14)
Bahwa Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam pernah bersabda: Aku melihat Jibril (dalam rupa aslinya), ia memiliki enam ratus sayap, dari bulu-bulu sayapnya bertebaran beraneka warna mutiara dan yaqut.
Pada ayat berikutnya masih dalam surat An Najm ayat yang ke 16, disebutkan Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wassalam melihat malaikat Jibril Alaihis Salam ketika Sidratul Muntaha diliputi sesuatu yang meliputinya.
“(Muhammad melihat Jibril) ketika Sidratil Muntaha diliputi oleh sesuatu yang meliputinya.” (QS. An Najm: 16)
Demikianlah wujud malaikat Jibril Alaihis Salam yang memiliki tugas menyampaikan wahyu, ketika menampakan dirinya dalam rupanya yang asli, sebagaimana diuraikan tadi. (herdi pamungkas)
Post a Comment for "Jibril Tampakan Rupanya yang Asli di Sidratul Muntaha pada Nabi Muhammad"