Udin Anak Saleh

 

Udin Anak Saleh
ilustrasi pixabay

Naka

Selesai melaksanakan salat subuh Udin seperti biasa membantu orang tua. Menyapu lantai dan halaman, mengepel, serta menyiapkan air.

Setelah itu lalu belajar hingga tiba waktu sarapan pagi bersama keluarga. Kemudian berangkat sekolah dan tidak lupa berdoa.

Sesampainya di depan gerbang sekolah Udin menemukan dompet tergeletak di tanah. Lalu diambilnya dengan niat untuk diberikan pada pemiliknya.

Ketika lonceng berbunyi dan masuk kelas. Seusai berdoa dan mengucapkan salam pada Bu Guru. Udin bergegas bangkit dan memberikan dompet temuannya pada Bu Guru.

Bu Guru pun dengan segera memeriksa dompet dan menemukan identitas pemiliknya. Ternyata dompet tersebut milik Bapak Kepala Sekolah. Lantas Bu Guru menuju ruang Kepala Sekolah dan menyampaikannya.

Tidak lama kemudian Kepala Sekolah memasuki ruangan kelas, serta memanggil Udin. Mengucapkan terimakasih, selanjutnya memberikan hadiah pada Udin dan memuji akan kejujurannya. **

Post a Comment for " Udin Anak Saleh"