Kemenag Akan Gelar Sidang Isbat Awal Syawal 1446 H/ 2025 M, Kapan Idul Fitri Tahun Ini?

https://herdipamungkas.blogspot.com/2025/03/kemenag-akan-gelar-sidang-isbat-awal.html
Kapan Hari Raya Idul Fitri tiba tahun ini? (Ilustrasi foto Pixabay)

UNTUK menentukan awal Syawal 1446 H/ 2025 M, terkait dengan kapan Hari Raya Idul Fitri tiba tahun ini?

Kemenag akan menggelar sidang penetapan (isbat) awal bulan Syawal 1446 H/ 2025 M yang digelar pada 29 Ramadhan dan bertepatan dengan 29 Maret 2025, dikutip dari kemenag.go.id.

Sebagaimana disampaikan Dirjen Bimas Islam Abu Rokhmad ketika memimpin Rapat Persiapan Sidang Isbat Awal Syawal 1446 H di kantor pusat Kemanag, Jl MH Thamrin, Jakarta.

Penentuan awal Syawal dengan menggunakan metoda hisab dan rukyat merupakan pelaksanaan dari ajaran Islam.

Sejalan dengan fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) No 2 Tahun 2024 tentang Penetapan Awal Ramadhan, Syawal, dan Dzulhijjah.

Terkait dengan hal itu, maka penetapan awal Ramadhan, Syawal, dan Dzulhijjah dilakukan berdasarkan metoda hisab dan rukyah oleh Pemerintah RI cq Menteri Agama dan berlaku secara nasional.

Proses sidang isbat akan dimulai dengan seminar posisi hilal awal Syawal 1446 H pada pukul 16.30 WIB hingga menjelag magrib.

Sementara itu sidang isbat akan digelar pukul 18.45 WIB dan berlangsung secara tertutup, selanjutnya hasilnya akan diumumkan Menteri Agama Nasaruddin Umar melalui konferensi pers.

Nantinya dari pengumuman akan diketahui kapan 1 Syawal 1446 H jatuhnya, dan umat islam mulai berlebaran Idul Fitri 1446 H/ 2025 M. (hp)

 

 

Post a Comment for "Kemenag Akan Gelar Sidang Isbat Awal Syawal 1446 H/ 2025 M, Kapan Idul Fitri Tahun Ini?"