Masjid Raya Al Jabbar (dok. Instagram Masjid Raya Al Jabbar)
MASJID Raya Al Jabbar selain bangunannya yang megah juga dikelilingi danau buatan, lantas untuk apa fungsinya?
Diketahui, Masjid Raya Al Jabbar ini terletak di kawasan Gedebage, Kota Bandung, tepatnya beralamat di Jl. Cimencrang No.14, Cimenerang, Kec. Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat.
Masjid Raya Al-Jabbar, juga dikenal masyarakat sekitar sebagai Masjid Terapung Gedebage, yang berada di Kota Bandung.
Lantas apa tujuan dibangunnya danau yang mengelilingi masjid tersebut selain menambah indahnya pemandangan sekitar?
Ternyata selain menambah keindahan kawasan Masjid Raya Al- Jabbar danau buatan tersebut memiliki fungsi lain.
Danau tersebut dibangun selain dapat digunakan jamaah juga merupakan retensi atau embung sebagai pengendali banjir.
Hal tersebut seperti halnya dikutip dari akun Instagram Masjid Raya Al Jabbar @masjidrayaaljabbar, (5/1/2023).
“Wargi, ada fakta menarik di balik pembangunan danau retensi atau Embung Gedebage yang mengelilingi Masjid Raya Al-Jabbar, lho,” tulisnya.
Fungsi pembangunan danau yang menglilingi Masjid Raya Al Jabbar ternyata untuk pengendalian banjir, selain merupakan tempat penampungan air baku yang bisa dimanfaatkan para jemaah.
Air yang ditampung di danau tersebut, juga dapat dimanfaatkan masyarakat sekitar.
“Selain berfungsi sebagai pengendali banjir di kawasan sekitar masjid, danau ini juga berfungsi sebagai penampungan air baku yang bisa dimanfaakan oleh jemaah masjid atau masyarakat sekitar,” lanjutnya.
Sementara itu pembangunan danau tersebut merupakan kolaborasi kementrian PUPR dengan Dinas Sumber Daya Air Jawa Barat dan pemprov Jabar.
“Pembangunan danau retensi ini merupakan hasil kolaborasi kementrian PUPR bersama dengan Dinas Sumber Daya Air Jawa Barat dan pemprov Jabar,” pungkasnya.**(hp)
Post a Comment for "Masjid Raya Al Jabbar, Fakta Menarik Danau yang Mengelilinginya, Apa Fungsinya? Selain Itu..."